foto: the bride dept
Teks Karo - Ideal yang di tetapkan oleh undang-undang di indonesia baru diperbolehkan menikah kalau kamu berusia 19 tahun kalau kamu laki laki, dan kalau perempuan di usia 16 tahun itu menurut undang undang di indonesia.
dari BKKBN (Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional) datanya ini adalah lebih dari 50% pernikahan dini berakhir dengan perceraian. jadi boleh kalau misalnya kita mau nunpa pernikahan sampai beberapa tahun ke depan karena dengan menunda mempersiapkan itu, kita akan menghidupkan rumah tangga yang lebih ideal.
Di usia pertengahan 20an itu biasanya manusia itu sudah cukup terhitung dewasa, untuk memahami banget antara mana yang cinta, mana yang dibutakan nafsu, ataukah cinta yang berdasarkan ketulusan. dan selain itu biasanya mereka juga udah ngerti apa aja hak dan kewajiban.
Menunda itu bukan berarti membatalkan, dan pasangan yang menikah saat remaja itu memiliki tingkat 38% resiko bercerai dan salah satunya remaja yang menikah pada awal 20an itu rentan resiko bercerai 27%, sedangkan usia antara 25-29 tahun resiko bercerainya cuma 14% saja. jadi semakin tinggi umur kita menikah resiko bercerai semakin sedikit
beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan sebelum menikah:
1. kenali dulu diri sendiri
2. kenali keinginan dan kebutuhan pasangan
3. Eksplorasi Hubunganmu
4. Terbuka sama pasangan
5. Tentukan tujuan hidup berdua dalam pernikahan
6. Santai dan Jangan Buru-Buru
Jangan terpengaruh sama orang orang di sekitar kamu buat nikah, karana yang nikah kan kamu bukan mereka. tapi mendiskusikan tentang kapan menikah kepada kerabat dan keluarga enggak ada salahnya. tapi tetap, semua keputusan ada di tangan kamu.
Nah, Jadi umur yang tepat untuk menikah, ternyata satu data dari BKKBN menyebutkan kalau laki laki di indonesia pas banget menikah di umur 28 sampai 32 tahun dan kalau perempuan cocok di umur 24 sampai 27 tahun.
kesimpulannya pernikahan harus lah tentang meningkatkan kehidupan kamu dari pada kita maksain untuk menikah di usai muda, atau tergantung kepada pasangan. pikirkan lagi, karena pernikahan itu seumur hidup.
source: skwad parents
SHARE
Post a Comment