foto: indonesian idol
Dan pemenang Pertama Indonesian Idol 2020 Season 10 ini diraih oeh Lyodra Ginting, pada hari selasa (03/03). dari hasil Voting dari seluruh masyarakat yang di akumulasikan dua minggu kemarin, Lyodra berhasil mengalahkan Tiara dengan vote yang paling banyak.
Lyodra Ginting di juluki sebagai The Next Diva yang mempunyai karakter suara yang mirip dengan Mariah Carey. Dengan suara yang Power Full, dan Teknik Vokal yang baik dalam bernyanyi. Dimana Lyodra Ginting layak sebagai juara Indonesian Idol 2020.
Dilansir dari Wikipedia Lyodra Ginting mulai mengikuti kompetisi bernyanyi di tingkat nasional di tahun 2014 di kompetisi bernyanyi melalui ajang Kirana Semen. Selanjut nya ia juga pernah mengikuti ajang pencarian bakat "Indonesia Mencari Bakat" (IMB) namun langkahnya terhenti di 6 besar pencarian bakat tersebut.
Semenjak itu, Lyodra Ginting mulai tampil di beberapa kejuaraan nasional maupun internasional dan berhasil memenangkannya.
Pada tahun 2019, Lyodra kembali mengikuti ajang pencarian bakat di tanah air Indonesian Idol. Saat audisi Lyodra Ginting berhasil membuat para juri terkesima melihat penampilannya saat membawakan lagu "I'll Never Love Again" dari Lady Gaga.
Lyodra Ginting berhasil mendapatkan 4 yes dari 5 juri. Cuma Ari Lasso satu satunya yang mengatakan no karena menurut Ari Lasso. cara bernyanyi yang Lyodra bawakan terlalu festival. bukan cara bernyanyi di kompetisi, meskipun begitu, Lyodra tetap mendapatkan Tiket untuk melaju ke babak selanjutnya.
Penampilan Lyodra selama berada di Spektakuler Show telah mendapatkan 18 Standing Ovation dari pada juri, yang membuat Lyodra semakin percaya dengan kemampuan dirinya dalam bernyanyi.
Setelah melewati beberapa tahap dan Akhir nya Lyodra Ginting di nobatkan sebagai pemenang Indonesian Idol Season 10 ini. Dan mencatatkan Sejarah pada Indonesian Idol, Sebagai Juara Termuda Sepajang Sejarah Indonesian Idol yaitu Usia 16 Tahun.
Selamat Kepada Lyodra Ginting Yang Telah Mencatat Sejarah, Sebagai Juara Termuda Indonesian Idol.
SHARE
Post a Comment